Pencarian Hari Kedua Anak Tenggelam di Muara Bajoe Bungintimbe Masih Terus Dilakukan.

oleh -2204 Dilihat
oleh

Morut – Pencarian Hari Kedua korban tenggelam di Muara Bajoe desa Bungintimbe, Kecamatan Petasia Timur, Morowali Utara. Minggu, 14/04/2024.

Sebelumnya Dilaporkan pada Sabtu, 13 April 2023 seorang anak bernama SIPRAN berusia 10 Tahun, Kelas 4 SD, tenggelam di Muara Bajoe.

Dalam pencarian Basarnas Morowali yang dipimpin oleh Syahrul menurunkan 4 orang personil, berkolaborasi bersama BPBD Morowali Utara dan rekan-rekan PMI serta dibantu parah Warga. wilayah pencarian difokuskan disekitar wilayah Muara Bajoe.

Ayah Korban Amrun yang ditemui media ini mengaku korban merupakan anak kedua, Ia juga menceritakan awal mula musibah ini terjadi, korban dan 3 orang sepupunya bermain bola di pinggir air.

“Awalnya itu mereka bermain bola, mandi-mandi disini(pinggir air), setelah itu bola jatuh ke air jadi dia turun ambil, posisi air tidak dalam, kemudian itu bola sudah dipegang jadi bercanda mereka disitu, dia peluk bola itu lalu seakan-akan mau menyelam, pemikiran sepupunya itu dia cuma mau menyelam saja, pas menyelam itu tidak muncul-muncul lagi disitu”. Ungkap Amrun.

Di tengah-tengah pencarian Tim Gabungan melihat ada nya buaya besar yang muncul dipermukaan air. Warga mengakui bahwa memang wilayah Muara Bajoe terdapat banyak buaya.

Namun demikian, Mantan Kepala desa Bungintimbe Kisran yang ikut dalam pencarian mengaku, belum dapat dipastikan kalau korban tenggelam diakibatkan hewan predator.

“Tetapi diperkirakan dia tenggelam karena arus atau ada satu binatang air, katakanlah buaya itu perkiraan,tetapi itu belum bisa dipastikan semua, cuma dipastikan tenggelamlah,” kata Kisran.

Ia juga mengungkapkan bahwa kejadian ini merupakan kejadian yang pertama kali.

“Kalau kejadian seperti ini belum pernah terjadi, barusan,” tutup Kisran.

Sampai berita ini ditayangkan Tim gabungan terus berupaya melakukan pencarian.