Kemenag Resmi Tetapkan 1 Ramadhan 1445 H Jatuh pada Selasa, 12 Maret 2024

oleh -137 Dilihat
oleh

Jakarta – Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) resmi menetapkan 1 Ramadhan 1445 H jatuh pada Selasa, 12 Maret 2024.

Penetapan itu berdasarkan hasil sidang isbat yang digelar di Auditorium H.M Rasjidi Kementerian Agama, Jalan M.H. Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (10/3/2024).

Menag Yaqut mengumumkan ketinggian hilal di seluruh Indonesia berada di -0 derajat 20,2 menit sampai dengan 0 derajat 52,09 menit dan sudut elongasi 2 derajat 14,78 menit hingga 2,41,84 menit.

“Oleh karena itu, berdasarkan hisab posisi hilal di beberapa titik di Indonsia posisi hilal sudah berada di atas ufuk dan tidak memenuhi kriteria MABIMS baru. Sidang isbat secara mufakat menetapkan bahwa 1 Ramadan 1445 H jatuh pada Selasa 12 Maret 2024 M,” kata Yaqut Cholil Qoumas dalam tayangan YouTube Kemenag, Minggu (10/3/2024) malam.

Sebelumnya, pemantauan hilal awal Ramadan 1445 H diadakan di 134 titik di seluruh Indonesia.

Pemantauan ini dilaksanakan Kanwil Kementerian Agama dan Kemenag Kabupaten/Kota, bekerja sama dengan Pengadilan Agama, Ormas Islam serta instansi lain di daerah setempat.

Agenda ini melibatkan Tim Hisab dan Rukyat Kementerian Agama, para duta besar negara sahabat, perwakilan ormas Islam, perwakilan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), dan undangan lainnya.