Polres Morowali Utara Tinjau Kondisi Jalur Mudik Jelang Lebaran 2025

oleh -203 Dilihat
oleh

Morowali Utara – Menjelang arus mudik Lebaran 2025, Polres Morowali Utara melalui Satuan Lalu Lintas melakukan pengecekan kondisi jalur lintas tengah guna memastikan keamanan dan kenyamanan pemudik.

Kegiatan survei ini dilakukan di sepanjang jalan Trans Sulawesi, mulai dari perbatasan Kabupaten Morowali Utara dengan Kabupaten Poso hingga perbatasan Kabupaten Morowali Utara dengan Kabupaten Morowali. Pengecekan ini bertujuan untuk mengidentifikasi kondisi jalan yang akan dilalui pemudik dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M.

Kapolres Morowali Utara, AKBP Reza Khomeini, S.I.K., menjelaskan bahwa survei ini dilakukan untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan pemudik yang melintas, baik yang keluar maupun masuk ke wilayah Morowali Utara.

“Kegiatan ini bertujuan untuk mengidentifikasi titik-titik rawan kecelakaan dan longsor. Kami juga akan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk melakukan perbaikan serta peningkatan kualitas jalan,” ujar Kapolres pada Sabtu (15/3/2025).

Dari hasil pengecekan yang dilakukan oleh Unit Turjawali Satlantas Polres Morowali Utara, yang dipimpin oleh KBO Satlantas Denny Robert bersama Ipda Gerfin Yubertal Penggonti (Kanitturjagwali Satlantas), ditemukan 30 titik jalan berlubang di sepanjang jalan Trans Sulawesi, mulai dari Kecamatan Lembo hingga Tugu Batas Morowali Utara-Kabupaten Poso di Kecamatan Mori Utara. Kondisi ini berpotensi meningkatkan risiko kecelakaan lalu lintas. Selain itu, terdapat tiga titik rawan longsor di ruas jalan antara Desa Kolaka, Kecamatan Mori Atas, hingga Desa Wawopada, Kecamatan Lembo.

Di Kecamatan Petasia Timur, tepatnya di sepanjang flyover Desa Bungintimbe yang berbatasan dengan Kabupaten Morowali, juga ditemukan jalan rusak. Sementara itu, jalur alternatif dari Kecamatan Lembo Raya menuju perbatasan Sulawesi Tengah dan Sulawesi Selatan masih dalam kondisi belum beraspal, sehingga pemudik diimbau untuk berhati-hati saat melintas.

Kapolres Morowali Utara berharap kegiatan ini dapat memberikan informasi bagi pemudik terkait kondisi jalur yang akan dilewati, sehingga mereka dapat lebih waspada dan mengurangi risiko kecelakaan.

“Kami mengimbau para pemudik untuk selalu memeriksa kondisi kendaraan sebelum berangkat, berkendara dengan hati-hati, dan tidak memaksakan diri jika merasa lelah atau mengantuk. Jangan membawa barang berlebihan di kendaraan roda dua, selalu gunakan helm, serta lengkapi surat-surat kendaraan. Dengan persiapan yang baik, mudik bisa lebih aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat,” tutup Kapolres.

No More Posts Available.

No more pages to load.