Kebakaran di Desa Bunta Diduga Dipicu Korsleting Listrik

oleh -215 Dilihat
oleh

Morowali Utara – Kebakaran melanda sebuah rumah kost milik warga di Desa Bunta, Kecamatan Petasia Timur, Kabupaten Morowali Utara pada Kamis pagi (24/7). Tim Pemadam Kebakaran Morowali Utara bergerak cepat dan berhasil memadamkan api hanya dalam waktu satu jam sejak menerima laporan.

Informasi awal diperoleh dari warga bernama Bapak Andai pada pukul 08.11 WITA. Tak berselang lama, tim diberangkatkan ke lokasi pukul 08.17 dan tiba pada pukul 08.32 WITA. Api berhasil dipadamkan sepenuhnya pada pukul 09.32 WITA.

Kebakaran diduga dipicu oleh korsleting listrik di salah satu kamar lantai dua rumah kost yang dimiliki oleh Bapak Alex. Api sempat membesar, namun berhasil dikendalikan sebelum meluas ke bangunan sekitar.

Dalam upaya pemadaman tersebut, tim dipimpin langsung oleh Kabid Damkar, Yairus Tansala. Ia didampingi oleh Danki Supardi Karim, serta Kasi Proteksi Martoris Tobigo. Turut serta pula dua Danton yakni Kristian L. dan Yehezkiel. Operasi ini juga melibatkan tujuh personel Provos, 19 anggota dari Pos Kodal, enam anggota Rescue, serta 14 personel dari Pos Lembo.

Hingga saat ini, nilai kerugian akibat kebakaran masih belum diketahui secara pasti. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Situasi terakhir di lokasi telah dinyatakan aman dan terkendali. Pihak Damkar mengimbau masyarakat agar lebih berhati-hati, khususnya terkait penggunaan instalasi listrik yang berisiko memicu kebakaran.