Morowali Utara – Nama Yuyu Lamrens Lama, S.Si atau yang akrab disapa Yuyu, mulai ramai diperbincangkan, ia digadang-gadang maju Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Moleono yang dijadwalkan berlangsung serentak pada Juni 2026.
Anak muda asli Desa Moleono ini merupakan alumni Universitas Tadulako, Fakultas MIPA, Palu. Dikenal sebagai pribadi pekerja keras, murah senyum, dan berwawasan membangun, Yuyu dinilai mampu menjadi representasi generasi muda yang kreatif serta menjunjung tinggi nilai-nilai menghormati orang yang lebih tua.
Dukungan untuk Yuyu kian mengalir, tak hanya dari warga setempat, tetapi juga datang dari kalangan pengusaha muda. Salah satunya Erick Putrawan, pemilik rental BISOKU yang sangat dikenal di Morowali Utara.
“Yuyu Lamrens Lama mendapat dukungan dari banyak warga dan juga pemilik Rental BISOKU untuk maju dalam Pilkades Moleono 2026,” ungkap salah satu sumber kepada media ini.
Dengan dukungan tersebut, Yuyu diharapkan mampu menghadirkan terobosan baru untuk pembangunan desa dan menjadi simbol keterwakilan generasi muda di pemerintahan desa Moleono.








